Eksperimen sederhana untuk mengamati fenomena listrik statis dapat dilakukan menggunakan sedotan plastik sebagai media utama. Penelitian ini bertujuan untuk menunjukkan bagaimana sedotan, setelah diproses dengan metode tertentu, dapat menyimpan dan menunjukkan efek muatan listrik statis. Dengan menggosokkan sedotan plastik pada permukaan lain, seperti tisu. Sedotan mengalami akumulasi muatan listrik akibat efek triboelektrik. Ketika sedotan tersebut didekatkan ke objek netral seperti tangan manusia, diamati adanya gaya tarik yang menyebabkan sedotan plastik semakin mendekat dengan tangan. Gejala ini menandakan terjadinya interaksi muatan listrik statis. Eksperimen ini menunjukkan bahwa pada jarak 10 cm dan dengan jumlah gosokan pada sedotan plastik sebanyak 30x gosokan, maka sedotan dapat menghasilkan listrik statis. Gaya elektrostatik tidak hanya dapat bekerja pada jarak yang sangat dekat. Bahkan pada jarak 10 cm gaya elektrostatik sudah terlihat walaupun masih tergolong kecil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sedotan dapat bertindak sebagai sumber muatan listrik statis, sehingga efektif digunakan dalam demonstrasi konsep dasar elektrostatik. Kesederhanaan alat dan kejelasan fenomena yang dihasilkan menjadikan eksperimen ini sangat relevan sebagai sarana edukatif di lingkungan sekolah dan pembelajaran mandiri.
Copyrights © 2025