JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Analisi Faktor yang Mempengaruhi Kejenuhan Belajar Sejarah Kebudayaan Islam di MTsN 3 Agam

Sukaesih, Neneng (Unknown)
Dewi, Puti Andam (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jul 2025

Abstract

Faktor yang mempengaruhi kejenuhan belajar sejarah kebudayaan islam yaitu faktor internal (faktor yang berasal dari dalam diri sendiri atau faktor individu) dan faktor eksternal (faktor yang berasal dari luar), masalah pada penelitian ini adalah 1. Apa faktor internal yang memengaruhi kejenuhan belajar Sejarah Kebudayaan Islam, 2. Apa faktor eksternal yang mempengaruhi kejenuhan belajar Sejarah Kebudayaan Islam, 3. Apa solusi untuk mengatasi kejenuhan belajar Sejarah Kebudayaan Islam. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif, informan dalam penelitian ini yaitu, Guru SKI di MTsN 3 Agam, Waka Kurikulum, Kepala Madrasah MTsN 3 Agam, dan empat siswa kelas VIII di MTsN 3Agam, data dikumpulkan dengan mlakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1. Faktor internalyang mempengaruhi kejenuhan belajar Sejarah Kebudayaan Islam yaitu, tidak ada motivasi belajar siswa, siswa kurang berminat dalam mengikuti pembelajaran karena siswa menganggap bahwa materi Sejarah Kebudayaan Islam cukup banyak, kondisi siswa kurang stabil, mengantuk, dan siswa kurang asupan atau tidak sarapan pagi, 2. Faktor eksternal yang mempengaruhi kejenuhan belajar Sejarah Kebudayaan Islam yaitu, sarana prasarana kurang memadai, waktu atau jam pelajaran sangat singkat, , metode yang digunakan guru tidak bervariasi, 3. Solusi untuk mengatasi kejenuhan siswa yaitu dengan mengadakan ice breaking untuk mengurangi rasa bosan siswa, belajar dengan cara atau metode yang bervariasi, memberikan apresiasi kepada siswa yang aktif, pembelajaran di luar kelas, memberikan motivasi kepada siswa untuk giat belajar dan sarapan sebelum berangkat sekolah.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...