Artikel ini mengkaji peran dan pengaruh Syekh Nawawi al-Bantani sebagai ulama Indonesia yang berpengaruh dalam memberikan motivasi dan teladan bagi generasi sesudahnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini, kami menggunakan metode Sejarah yang meliputi: Heuristik (proses pengumpulan data), verifikasi (kritik sumber), interpretasi (analisis data), dan historiografi (proses penulisan sejarah). Melalui tinjauan terhadap karya-karya, pemikiran, dan jejak perjuangannya, penelitian ini menunjukkan bagaimana sosok Nawawi al-Bantani tidak hanya dikenal sebagai ulama prolifik yang memproduksi ratusan kitab (buku), tetapi juga sebagai figur inspiratif yang meletakkan dasar-dasar intelektualisme Islam Indonesia. Artikel ini mengidentifikasi beberapa aspek motivasional dari kehidupan dan pemikiran al-Bantani yang terus menginspirasi generasi ulama dan intelektual Muslim Indonesia hingga saat ini, termasuk etos keilmuan, semangat nasionalisme, adaptabilitas terhadap perubahan zaman, dan konsistensi dalam menjaga tradisi Islam moderat. Hasil dari penelitin ini menunjukkan bahwa warisan intelektual dan spiritual al-Bantani tidak hanya relevan untuk konteks abad ke-19, tetapi juga menjadi fondasi penting bagi pengembangan Islam Indonesia modern.
Copyrights © 2025