Journal Sport Science Indonesia (JASSI)
Vol 4 No 2 (2025): Journal of Sport Science Indonesia

Pengaruh Latihan Continuous Running terhadap Daya Tahan Kardiovaskuler pada Tim Ekstrakurikuler Badminton di SMP Negeri 48 Pekanbaru

Dwi Yuningsih (Unknown)
Hirja Hidayat (Unknown)
Siti Maesaroh (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pengaruh latihan continuous running terhadap daya tahan kardiovaskuler siswa yang tergabung dalam tim ekstrakurikuler badminton di SMP Negeri 48 Pekanbaru. Metode yang digunakan adalah eksperimen dengan desain one group pretest-posttest, melibatkan 10 siswa yang dipilih secara purposive sampling. Program latihan dilaksanakan selama 6 minggu dengan frekuensi 3 kali seminggu, di mana setiap sesi berlangsung selama 30 menit. Daya tahan kardiovaskuler diukur menggunakan tes lari multistage (bleep test) sebelum dan setelah program latihan. Hasil analisis menunjukkan peningkatan signifikan pada rata-rata skor bleep test, dari 25,52 (SD = 3,39) pada pretest menjadi 37,25 (SD = 7,04) pada posttest, dengan nilai t-hitung sebesar 6,647 (p < 0,05). Temuan ini mengindikasikan bahwa latihan continuous running efektif dalam meningkatkan daya tahan kardiovaskuler siswa. Penelitian ini menyarankan agar pelatih dan pendidik mengintegrasikan latihan ini dalam program latihan fisik untuk meningkatkan kebugaran dan performa atlet.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jassi

Publisher

Subject

Education Other

Description

Journal Sport Science Indonesia (JASSI) is under publishment of the Universitas Riau. It is a scientific journal focusing on Sport Education, Physical Education, Sport Coaching, Sports Psychology, and Sports Tourism. It provides a publishing platform for scientists and academicians to share, ...