Abdimas Awang Long: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Vol. 8 No. 1 (2025): Januari, Abdimas Awang Long

Maksimalisasi Pemanfaatan Sosial Media Pada Desa Wisata Sukunan

Erlistyarini, Yulinda (Unknown)
Pudrianisa, Sheila Lestari Giza (Unknown)
Sumarsono, Birrul Waalidaini (Unknown)
Nurdiana, Sandi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2025

Abstract

Permasalahan sampah yang ada di Indonesia merupakan masalah yang cukup kompleks karena kurangnya pemahaman masyarakat terhadap akibat–akibat yang dapat ditimbulkan oleh sampah, kurangnya perhatian pemerintah terkait pembuangan sampah yang baik dan memenuhi syarat. Sampah merupakan hal yang sangat berpengaruh dan dapat menimbulkan dampak negatif bagi kesehatan dan kelangsungan hidup masyarakat. Sampah dapat membawa dampak yang buruk pada kondisi kesehatan manusia. Bila sampah dibuang secara sembarangan atau ditumpuk tanpa ada pengelolaan yang baik, maka akan menimbulkan berbagai dampak kesehatan yang serius. Salah satu desa wisata yang berlokasi di Kecamatan Gamping Kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta, mampu melakukan inovasi dalam hal pengelolaan sampah. Desa wisata Sukunan merupakan desa wisata yang memiliki tingkat kesadaran dan kemampuan yang mampu mengatasipermasalahan terkait pengelolaan lingkungan dan pengolahan sampah. Tidak hanya sampah organik, bahkan sampah non organik pun mampu diolah menjadi barang-barang dengan nilai manfaat yang tinggi. Terdapat banyak hal yang dapat dipelajari di Desa Wisata Sukunan, mulai dari membuat rancang bangun sistem pengolahan sampah, daur ulang kertas dan serta daur ulang limbah sampah plastik. Potensi desa wisata Sukunan masih bisa ditingkatkan melalui strategi promosi secara digital ataupun interpersonal untuk menunjang eksistensinya. Kegiatan ini menawarkan program pelatihan foto produk dan pembuatan video profil sebagai salah satu instrumen promosi dan informasi. Kegiatan dilaksanakan secara bersama dengan melibatkan tim pengusul kegiatan pengabdian masyarakat serta penggiat desa wisata Sukunan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

awal

Publisher

Subject

Humanities Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Abdimas Awang Long adalah Jurnal Ilmiah yang diterbitkan secara berkala oleh LPPM STIH AWANG LONG. Abdimas Awang Long memilik e-ISSN 2776-3757 dan p-ISSN 2776-4443. Pemilihan dan penggunaan kata Abdimas Awang Long dimaksudkan untuk menunjukkan pemetaan lingkup ide dan gagasan dari para praktisi, ...