Jurnal Ilmu Multidisplin
Vol. 4 No. 2 (2025): Jurnal Ilmu Multidisplin (Juni–Juli 2025)

Attitude, Perceived Behavioral Control, Subjective Norms, dan Entrepreneurship Education dalam Membentuk Entrepreneurial Intention: Sebuah Tinjauan Literatur

Dahroni, Dafit (Unknown)
Ariyani, Mira (Unknown)
Maulana, Herdiyan (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jun 2025

Abstract

Latar Belakang: Intensi kewirausahaan merupakan faktor krusial dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja, namun pembentukannya dipengaruhi oleh berbagai faktor psikologis dan sosial yang kompleks. Tujuan: Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh sikap (attitude), kontrol perilaku yang dipersepsikan (perceived behavioral control), norma subjektif (subjective norms), dan pendidikan kewirausahaan (entrepreneurship education) terhadap intensi kewirausahaan berdasarkan kerangka Theory of Planned Behavior melalui tinjauan literatur sistematis. Metode: Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode systematic literature review (SLR) terhadap artikel-artikel yang diterbitkan periode 2020-2024 dari database Scopus, Web of Science, ScienceDirect, Emerald Insight, dan Google Scholar, dengan analisis menggunakan thematic analysis. Hasil menunjukkan sikap terhadap kewirausahaan memiliki pengaruh konsisten dan signifikan terhadap intensi kewirausahaan, kontrol perilaku yang dipersepsikan menunjukkan pengaruh yang bervariasi tergantung konteks, norma subjektif memperlihatkan inkonsistensi yang signifikan antar penelitian, sementara pendidikan kewirausahaan umumnya berpengaruh positif dengan peran sebagai moderator dan mediator. Kesimpulan: Kombinasi keempat variabel memberikan pemahaman holistik tentang pembentukan intensi kewirausahaan dengan interaksi kompleks melibatkan efek mediasi dan moderasi, sehingga diperlukan pendekatan integratif dalam pengembangan program pendidikan kewirausahaan yang efektif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIM

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Multidisplin (JIM) adalah jurnal nasional, peer review, akses terbuka dan ilmiah yang menerbitkan makalah penelitian, makalah review, review mini, laporan kasus, studi kasus, komunikasi singkat, surat, editorial, buku, tesis, karya disertasi, dll, dari semua Aspek Ilmu Pertanian, Ilmu ...