Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Digital Marketing, Influencer Marketing, dan Content Marketing terhadap keputusan pembelian pada pengguna sosial media TikTok di Solo Raya. Desain penelitian yang digunakan adalah kuantitatif eksplanatori dengan pendekatan survei. Sampel penelitian berjumlah 172 responden yang merupakan pengguna aktif TikTok di wilayah Surakarta dan diambil melalui teknik purposive sampling. Data primer dikumpulkan menggunakan kuesioner berbasis Google Forms dengan skala Likert 1–5. Variabel independen dalam penelitian ini meliputi Digital Marketing, Influencer Marketing, dan Content Marketing, sedangkan variabel dependen adalah keputusan pembelian. Pengolahan dan analisis data dilakukan menggunakan metode Structural Equation Modeling (SEM) dengan pendekatan Partial Least Square (PLS) melalui software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga variabel independen secara signifikan berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Digital Marketing memiliki pengaruh positif melalui kemudahan akses dan efektivitas promosi. Influencer Marketing memengaruhi pembelian melalui kredibilitas dan interaksi sosial, sedangkan Content Marketing terbukti berpengaruh melalui konten kreatif yang informatif dan menarik. Nilai R-square sebesar 0,688 menunjukkan bahwa variabel independen menjelaskan 68,8% variasi keputusan pembelian. Implikasi dari penelitian ini memberikan kontribusi praktis bagi pelaku bisnis dan pemasar digital untuk mengoptimalkan strategi pemasaran melalui TikTok guna mendorong keputusan pembelian. Temuan ini juga memperkuat pemahaman ilmiah terkait efektivitas media sosial sebagai sarana promosi. Penelitian ini memiliki keterbatasan pada ruang lingkup geografis dan karakteristik responden yang didominasi usia muda. Penelitian selanjutnya disarankan untuk memperluas area penelitian dan mempertimbangkan faktor mediasi atau moderasi lainnya guna memperkaya model konseptual.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025