AT-TAKLIM: Jurnal Pendidikan Multidisiplin
Vol. 2 No. 5 (2025): At-Taklim: Jurnal Pendidikan Multidisiplin (Edisi Mei)

Analisis Metode Diskusi Kelompok Terhadap Pemahaman Konsep Pewarisan Sifat Pada Siswa SMP Kelas IX

Rahmi Nur Salamah (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 May 2025

Abstract

Siswa SMP cenderung menghadapi kesulitan dalam memahami konsep dasar pewarisan sifat, seperti hukum Mendel dan dominansi genetik, dengan data menunjukkan hanya 30% siswa yang dapat menjelaskan prinsip-prinsip dasar tersebut dengan benar. Metode pengajaran tradisional yang bersifat ceramah dinilai kurang efektif dalam meningkatkan pemahaman mendalam terhadap konsep-konsep abstrak ini. Penelitian ini menganalisis metode diskusi kelompok sebagai alternatif untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap konsep pewarisan sifat yang kompleks. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus untuk menganalisis pengaruh metode diskusi kelompok terhadap pemahaman konsep pewarisan sifat pada siswa SMP kelas IX. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan dua guru biologi dan satu siswa, serta observasi langsung di kelas. Analisis tematik digunakan untuk mengidentifikasi pola dalam interaksi siswa selama diskusi kelompok dan hubungannya dengan pemahaman terhadap konsep pewarisan sifat. Temuan penelitian ini menyatakan bahwa siswa yang mengikuti pembelajaran melalui diskusi kelompok memiliki tingkat pemahaman konsep pewarisan sifat yang lebih tinggi dibandingkan siswa yang belajar secara mandiri menggunakan bahan ajar tradisional. Interaksi sosial yang terjadi dalam diskusi kelompok terbukti mampu mendorong siswa untuk berpikir kritis, menyusun argumen ilmiah, serta memahami konsep genetik secara lebih aplikatif dan mendalam.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

at-taklim

Publisher

Subject

Other

Description

AT-TAKLIM: Jurnal Pendidikan Multidisiplin adalah jurnal ilmiah yang didedikasikan untuk mempublikasikan penelitian dan kajian akademis di bidang pendidikan dengan pendekatan multidisiplin. Jurnal ini memuat artikel-artikel penelitian, ulasan pustaka, dan kontribusi ilmiah lainnya yang meliputi ...