InComTech: Jurnal Telekomunikasi dan Komputer
Vol 13, No 3 (2023)

ANALISIS PERBANDINGAN PERFORMANSI PROTOKOL ROUTING AODV & DSDV PADA JARINGAN MANET

Pratama, Aydi Haris (Unknown)
Iryani, Nanda (Unknown)
Pranindito, Dadiek (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2023

Abstract

MANET merupakan sekumpulan node yang membentuk jaringan nirkabel tanpa adanya router terpusat sehingga setiap node dapat berfungsi sebagai router yang meneruskan suatu paket data antar node satu sama lain. Setiap node pada jaringan MANET membutuhkan energi agar dapat berkomunikasi satu sama lain dan apabila energi tersebut habis, maka komunikasi dalam jaringan MANET akan terganggu. Protokol routing sangat berperan penting agar setiap node dapat saling berkomunikasi dengan lancar, sehingga pemilihan protokol routing yang tepat sangat dibutuhkan agar dapat mengoptimalkan fungsi kerja dari node pada MANET. Beberapa protokol routing yang populer digunakan dewasa ini adalah AODV dan DSDV. Penelitian ini berfokus tentang bagaimana konsumsi energi pada jaringan MANET dapat mempengaruhi kinerja protokol routing AODV dan DSDV serta melakukan pengukuran performansi metric dengan tujuan membandingkan performansi kedua protokol routing tersebut untuk mengetahui protokol routing mana yang paling cocok digunakan pada jaringan MANET. Parameter yang digunakan pada penelitian ini yaitu konsumsi energi dan energi yang tersisa serta pengukuran performansi metric, seperti: packet delivery ratio, throughput, dan end-to-end delay dengan skenario yang digunakan yaitu penambahan  jumlah node serta peningkatan luas area dari jaringan MANET yang disimulasikan menggunakan NS- 3.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Incomtech

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Program Studi Magister Teknik Elektro UMB menerbitkan Jurnal InComTech sebagai wadah bagi para akademisi, praktisi dan penggiat lainnya dalam bidang telekomunikasi dan computer (Information and Communication Technology/ICT) untuk menerbitkan karya tulisnya. Bidang-bidang yang menjadi bahasan jurnal ...