Jurnal Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat
Vol. 8 No. 2 (2025): Mei

Edukasi Laporan Keuangan Berbasis Aplikasi Ms Excel Pada Bumdes Abdi Jaya, Desa Karangbayat - Sumberbaru

Anwar, Imam Saiful Anwar (Unknown)
Permana, Eka Denta (Unknown)
Arjuan, Ahmad Mush’ab Ridlo (Unknown)
Kholiq, M Avan Dwi Adi Nur (Unknown)
Sagala, Valentina Br (Unknown)
Putri, Dea Novica (Unknown)
Ahmad, Arisona (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2025

Abstract

Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) memiliki peran strategis dalam meningkatkan pendapatan asli desa dan mendorong kemandirian ekonomi masyarakat. Namun, masih banyak pengurus BUMDes yang menghadapi kendala dalam pelaporan keuangan yang baik dan benar. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan  untuk memberikan edukasi dan pendampingan kepada pengurus BUMDes Abdi Jaya di Desa Karangbayat, Kecamatan Sumberbaru, kabupaten Jember, dalam penyusunan laporan keuangan berbasis aplikasi Microsoft Excel dengan VBA (macros excel). Metode yang digunakan meliputi wawancara, pelatihan, dan pendampingan yang dilakukan secara bertahap, mulai dari identifikasi system pencatatan yang berjalan, pengenalan dasar akuntansi, penerapan system pembukuan dua kolom, hingga simulasi penyusunan laporan keuangan dengan menggunakan aplikasi. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pemahaman dan keterampilan pengurus dalam penggunaan aplikasi serta kesadaran akan pentingnya menyusun laporan keuangan yang baik dan benar. Dengan demikian, kegiatan ini berhasil meningkatkan kapasitas pengurus BUMDes dalam mengelola laporan keuangan secara lebih rapi, sistematis, dan akurat, serta memperkuat transparansi dalam pengelolaan keuangan BUMDes.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JPPM

Publisher

Subject

Education Other

Description

PPM ini merupakan wadah publikasi ilmiah di bidang pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh dosen maupun kelompok masyarakat lainnya. Jurnal ini menerima artikel hasil pengabdian maupun pemberdayaan masyarakat pada semua bidang baik pendidikan, seni, sosial budaya, ekonomi, hukum, ...