Jurnal Abdimas Indonesia
Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal ABDIMAS Indonesia

Sosialisasi Pencegahan Anemia pada Remaja Putri di Pondok Pesantren

Sri Sularsih Endartiwi (Unknown)
Woro Ispandiyah (Unknown)
Nor Wijayanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 May 2025

Abstract

Anemia juga diartikan sebagai suatu kondisi ketika tubuh kekurangan sel darah merah, dan dapat terjadi pada semua kelompok usia. Prevalensi anemia di kalangan remaja usia 15–24 tahun tercatat sebesar 15,5%. Jika dirinci berdasarkan jenis kelamin, prevalensi anemia pada remaja putri (rematri) mencapai 18%. survei yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan DIY pada tahun 2018 terhadap 1.500 remaja putri di lima kabupaten dan kota menunjukkan bahwa 19,3% dari mereka mengalami anemia, yang ditandai dengan kadar hemoglobin di bawah 12 g/dl. Remaja atau santriwati di Pondok Pesantren Harun Asy-Syafi’i diperoleh informasi dan data sebanyak 92% remaja putri pernah mengalami gejala-gejala anemia. Bahkan pernah ada remaja putri di pondok pesantren ini yang dirujuk ke fasilitas kesehatan karena mengalami anemia. Tujuan pengabdian adalah remaja putri di Pondok Pesantren harun Asy-Syafi’i mengetahui tentang pecegahan anemia. Metode yang digunakan adalah memberikan sosialisasi atau edukasi tentang pencegahan anemia. Jumlah subyek kegiatan adalah 87 orang. Evaluasi dilakukan dengan memberikan pertanyaan tentang materi yang telah disampaikan. Hasil yang diperoleh adalah pengetahuan tentang pencegahan anemia pada remaja putri di Pondok Pesantren Harun Asy-Syafi’i semakin meningkat setelah diadakannya kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa sosialisasi tentang pencegahan anemia

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jai

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences Other

Description

Jurnal pengabdian kepada Masyarakat dengan akses terbuka dengan ruang lingkup berbagai bidang Ilmu Kesehatan, Kedokteran, Sosial Humaniora dan Multidisiplin ilmu termasuk penelitian dasar dalam Ilmu kesehatan umum, ilmu psikologi, ilmu farmasi, keperawatan dan Kebidanan. Artikel dalam jurnal ...