IDENTIFIKASI: Jurnal Ilmiah Keselamatan, Kesehatan Kerja dan Lindungan Lingkungan
Vol 11 No 2 (2025): Mei 2025

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU BERKENDARA TIDAK AMAN PADA KURIR SEPEDA MOTOR DI BALIKPAPAN

Pratama, Alviano Yoga (Unknown)
Rusba, Komeyni (Unknown)
Ramdan, Muhamad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 May 2025

Abstract

Keselamatan di jalan raya sangat penting untuk diperhatikan oleh setiap pemakai jalan raya. Berbagai macam rambu lalu lintas yang dipasang dimaksudkan untuk menertibkan dan menjaga keselamatan para pemakai jalan. Terjadinya kasus pelanggaran lalu lintas di jalan raya oleh pemakai jalan cenderung mengakibatkan timbulnya kecelakaan, ketidakdisiplinan pengguna jalan dan kemacetan lalu lintas yang dirasakan semakin meningkat. Salah satu pekerja yang berpotensi mengalami kecelakaan kerja adalah kurir pengiriman barang. Tujuan penelitian ini adalah untuk Mengetahui apakah ada faktor-faktor yang mempengaruhi dengan perilaku berkendara tidak aman pada kurir di PT. XYZ. Perilaku Keselamatan Berkendara sebagai variabel dependen sedangkan Pengetahuan (X1), Sikap (X2), dan Persepsi (X3) sebagai variabel independen. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan yang bekerja pada bagian kurir PT. XYZ sebanyak 30 orang. Penetuan sampel menggunakan sampel jenuh yakni 30 orang yang dijadikan responden dalam penelitian. Instrumen penelitian dengan menggunakan observasi lapangan, dengan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Pengujian yang digunakan adalah uji validitas, uji realibilitas, uji univariat dan uji bivariat. Hasil uji univariat diketahui bahwa 86,7% dari 30 responden memiliki pengetahuan yang tinggi, 53,3% memiliki sikap negatif, dan 60% memiliki persepsi negatif terhadap Perilaku Keselamatan Berkendara. Hasil uji bivariat menunjukan bahwa Pengetahuan, Sikap dan Persepsi secara signifikan memiliki hubungan yang bermakna terhadap Perilaku Keselamatan Berkendara.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

identifikasi

Publisher

Subject

Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Public Health Transportation Other

Description

Jurnal Identifikasi adalah Jurnal Karya Ilmiah terbuka untuk umum dan dapat diakses secara terbuka. Jurnal yang diterbitkan telah melalui proses editing. Penggunan informasi dalam tulisan ini bebas dengan menyertakan link sumbernya. Jurnal Identifikasi memiliki bidang kajian keselamatan dan ...