Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa
Vol. 3 No. 5 (2025): Juli

Edukasi Vitiligo Sebagai Masalah Kesehatan Kulit Kepada Penyintas Vitiligo dan Masyarakat di Kota Kupang

Wahyuni, Maria Magdalena Dwi (Unknown)
Hinga, Indriati Adolita Tedjhu (Unknown)
Rebo, Martina Lulu (Unknown)
Sroyer, Missye Fannesa Avrilla (Unknown)
Wora, Maria Yuliana Mina (Unknown)
Anamuli, Mahardika Umbu Danga (Unknown)
Beribe, Windi Vanesa (Unknown)
Bethan, Widi Noormandiri (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2025

Abstract

Vitiligo merupakan masalah pada kulit yang berhubungan dengan hilangnya pigmen, yang dapat menyebabkan dampak psikologis karena adanya stigma dari masyarakat. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman masyarakat Kota Kupang terhadap vitiligo. Kegiatan  penyuluhan ini menggunakan metode Diskusi Kelompok Terfokus (FGD) dengan alat bantu media video penyuluhan. Sasaran penyuluhan melibatkan 17 masyarakat non-penderita vitiligo dan 2 orang penyintas vitiligo. Materi yang disampaikan mencakup penjelasan tentang vitiligo, gejala yang muncul, penyebabnya, serta faktor risiko yang terkait. Hasil yang diperoleh menunjukkan adanya peningkatan rata-rata pengetahuan dari 48% pada pre-test menjadi 96% pada post-test, yang mengindikasikan bahwa video merupakan media yang efektif untuk pendidikan. Kegiatan ini juga membantu mengurangi stigma serta meningkatkan empati terhadap orang yang menderita vitiligo. Oleh karena itu, penggunaan edukasi visual ini disarankan untuk terus diterapkan sebagai bagian dari strategi untuk mempromosikan kesehatan masyarakat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpmba

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Energy Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Mathematics Medicine & Pharmacology Nursing Physics Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa published every month (12 times a year), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural Sciences, Applied, Social, Law, Culture, ...