Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modul pembelajaran berbasis Problem Based Learning (PBL) terhadap kemampuan pemecahan masalah fisika siswa kelas X pada materi Hukum Newton di SMA Negeri 2 Tanjungbalai. Jenis penelitian ini adalah quasi experiment dengan teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling dengan mengambil 2 kelas sampel yaitu kelas X-3 sebagai kelas eksperimen dengan menerapkan modul pembelajaran berbasis PBL dan kelas X-4 sebagai kelas control dengan pembelajaran konvensional. Instrumen yang digunakan untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah siswa adalah tes kemampuan pemecahan masalah dalam bentuk essai berjumlah 10 soal. Uji hipotesis menggunakan uji t. Berdasarkan hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran problem based learning terhadap hasil kemampuan pemecahan masalah.
Copyrights © 2025