Jurnal Pengabdian Masyarakat Unama
Vol 4 No 1 (2025): JPMU Volume 4 Nomor 1 April 2025

Pelatihan Guru PAUD: Meningkatkan Media Pembelajaran Interaktif dengan Aplikasi Sketch.MetaDemolab

Hendri (Unknown)
Gunardi (Unknown)
Abdul Haris (Unknown)
Beni Irawan (Unknown)
Rizki Maulana (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan tahap penting dalam pembentukan karakter dan kemapuan dasar anak – anak. Pada masa ini, metode pembelajaran yang interaktif dan kreatif sangat diperlukan untuk merangsang imajinasi dan minat anak – anak. Seiring perkembangan teknologi, penggunaann media digital dapat menjadi Solusi dalam meningkatkan efektifitas pembelajaran. Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk melaksanakan pelatihan bagi guru – guru PAUD di Kota Jambi, khususnya dalam penggunaan aplikasi Sketch.Metademolab sebagai media pembelajaran interaktif. Aplikasi ini memungkinkan pembuatan sketsa dan animasi sederhana yang dapat meningkatkan keterlibatan dan minat anak – anak dalam proses belajar. Selain itu pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan guru dalam memanfaatkan teknologi digital untuk menciptakan lingkungan belajar yang kreatif dan imersif. Hasil dari pelatihan ini adalah peningkatan kemampuan guru dalam menciptakan media pembelajaran yang interaktif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpmu

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat UNAMA (JPMU) merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UNAMA. Jurnal ini terbit dua kali dalam setahun yaitu pada bulan April dan Oktober. Misi dari Jurnal Pengabdian Masyarakat UNAMA (JPMU) adalah untuk menyebarluaskan, ...