Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh kepercayaan diri, budaya lokal dan pendidikan agama terhadap hasil belajar mata pelajaran ekonomi siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Padangsidimpuan baik secara simultan maupun parsial. Populasi seluruh siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Padangsidimpuan berjumlah 62 siswa, seluruhnya dijadikan responden. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskripstif. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Analisis deskriptif kepercayaan diri siswa baik, budaya lokal sangat baik, pendidikan agama baik. Hasil penelitian ini secara statistik menunjukkan ada pengaruh kepecercayaan diri, budaya lokal, pendidikan agama terhadap hasil belajar ekonomi siswa (37,7%).(2) Ada pengaruh kepercayaan diri terhadap hasil belajar mata pelajaran ekonomi siswa (16,56%).(3) Ada pengaruh budaya lokal terhadap hasil belajar mata pelajaran ekonomi siswa (10,50%).(4)Tidak ada pengaruh pendidikan agama terhadap hasil belajar mata pelajaran ekonomi siswa
Copyrights © 2024