Jurnal Jeumpa
Vol 12 No 1 (2025): Jurnal Jeumpa

Potensi Ampas Kopi Sebagai Pupuk Organik untuk Pertumbuhan Tanaman Bayam (Amaranthus Tricolor L.)

Harsyi, Jahsyal (Unknown)
Harahap, Nurmahni (Unknown)
Hasibuhan, Halimatus Sakdiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2025

Abstract

Limbah organik, seperti ampas kopi, menjadi perhatian serius dalam konteks lingkungan saat ini. penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh penggunaan kompos ampas kopi terhadap pertumbuhan serta hasil produksi tanaman bayam (Amaranthus tricolor L.). Dalam penelitian ini, ampas kopi diaplikasikan pada tanah dalam berbagai konsentrasi untuk mengamati efeknya terhadap pertumbuhan dan perkembangan tanaman bayam, termasuk tinggi tanaman, jumlah daun, dan biomassa total. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan yang diulang sebanyak 1 kali, sehingga terdapat 20 polybag penelitian dengan perlakuan pemberian pupuk organik 4 taraf yaitu P0 (kontrol), P1 (kotoran sapi 700 g, ampas kopi 400 g dan tanah humus 900 g), P2 (kotoran sapi 600 g, ampas kopi 700 g, dan tanah humus 700 g), P3 (kotoran sapi 400 g, ampas kopi 1 kg, dan tanah humus 500 g). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tinggi batang minggu pertama tidak terdapat interaksi nyata antara perlakuan 1, dan 2 terhadap pertumbuhan bayam. Hal tersebut menunjukkan pemberian perlakuan P0 memberikan hasil kurang optimal pada tanaman bayam. Implementasi kompos dari limbah ampas kopi terbukti efektif terhadap pertumbuhan tanaman bayam. Perlakuan ampas kopi dengan dosis 400 dan 700 g memberikan hasil terbaik dalam hal peningkatan tinggi tanaman dan jumlah daun. Hal ini mengindikasikan bahwa ampas kopi mengandung nutrisi esensial yang bermanfaat bagi pertumbuhan tanaman.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jempa

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Environmental Science Immunology & microbiology

Description

Jurnal Jeumpa merupakan artikel kajian bidang biologi baik yang bersifat Pendidikan Biologi dan Biologi Sains, yang diterbitkan secara berkala dua kali setiap tahun pada bulan Januari dan juni dengan 10 artikel/Nomor atau 20 artikel/Volume oleh Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas ...