Jurnal Media Administrasi Terapan
Vol. 5 No. 2 (2025): Vol.5, No.2, Juni 2025

MODEL STRATEGI PENGUATAN KINERJA TENAGA KERJA NON-ASN PADA BALAI BESAR STANDARDISASI DAN PELAYANAN JASA INDUSTRI BAHAN DAN BARANG TEKNIK DI BAWAH KEMENTERIAN PERINDUSTRIAN

Gia Rakhmadhini Pertiwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja pegawai non-Aparatur Sipil Negara (ASN) di Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Bahan dan Barang Teknik (BBSPJIBBT) serta merumuskan strategi peningkatan kinerjanya. Pegawai non-ASN memiliki peran penting dalam mendukung operasional organisasi, meskipun status mereka tidak diatur oleh Undang-Undang ASN. Berdasarkan evaluasi kinerja tahun 2022 dan 2023, ditemukan bahwa beberapa aspek kinerja mengalami penurunan, seperti kualitas kerja, kapabilitas, dan inisiatif. Penelitian ini menggunakan teori motivasi dan perilaku kerja T.R. Mitchell sebagai dasar untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi kinerja, serta metode analisis SWOT untuk merumuskan strategi peningkatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi peningkatan kinerja dapat dilakukan melalui pengadaan pelatihan, tim buildingĀ  untuk meningkatkan keterampilan softskill pegawai dan kerja sama dalam tim, pengalokasian dana tambahan untuk program pelatihan dan pengembangan pegawai, membentuk tim khusus untuk menjalin kemitraan dengan pelaku industri di dalam dan luar negeri, aktif berpartisipasi dalam diskusi kebijakan untuk memberi masukan yang relevan bagi industri dan bermanfaat bagi balai.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jmat

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Education Social Sciences

Description

Jurnal Media Administrasi Terapan is a scientific journal issued by managed by Polytechnic of STIA LAN Bandung. Jurnal Media Administrasi Terapan is published regularly twice a year in may and September. This journal focuses on disseminating problems and issues in public administration and public ...