Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) berbantuan aplikasi Quizizz terhadap hasil belajar PPKn siswa di SMP GKPI Padang Bulan. Menggunakan eksperimen semu dengan desain post-test only control design, penelitian membandingkan kelas eksperimen (TGT dengan Quizizz) dan kelas kontrol (pembelajaran konvensional). Data post-test menunjukkan rata-rata kelas eksperimen (88,00) jauh lebih tinggi dari kelas kontrol (60,15). Hasil uji-t (thitung = 2.756 > ttabel = 2.056, pada α = 5%) menolak hipotesis nol, menerima hipotesis alternatif bahwa hasil belajar siswa dengan TGT-Quizizz lebih tinggi signifikan. Efektivitas model TGT-Quizizz mencapai 70,22%, masuk kategori efektif. Ini membuktikan TGT-Quizizz berpengaruh efektif meningkatkan hasil belajar siswa.
Copyrights © 2025