Bengawan :Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 5 No 1 (2025): June

Edukasi Tentang Diates Melitus Di Lingkungan Rt 07/Rw 03 Jajar, Laweyan

Antari, Ester Dwi (Unknown)
Purwanto, Diyan Sakti (Unknown)
Sari, Yunita Dian Permata (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jun 2025

Abstract

Diabetes melitus (DM) atau diabetes merupakan penyakit kelainan metabolisme yang ditandai dengan hiperglikemia (kadar glukosa yang tinggi dalam darah) karena kekurangan insulin, resistensi insulin atau keduanya. Melalui kegiatan edukasi ini, diharapkan masyarakat RT 07/RW 03 Jajar dapat lebih memahami pentingnya menjaga kesehatan, mengenali gejala awal DM, dan menerapkan langkah-langkah pencegahan sejak dini. Pengabdian ini juga merupakan bentuk implementasi tridharma perguruan tinggi dalam mendukung program promotif dan preventif di bidang kesehatan masyarakat. Metode pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dengan metode ceramah, tanya jawab, dan evaluasi kegiatan. Hasil pengabdian masyarakat ini Perubahan perilaku ini menunjukkan bahwa pengabdian telah berhasil membentuk kesadaran kolektif dan mengarahkan komunitas pada pola pikir preventif. Masyarakat tidak lagi bersikap pasif, melainkan mulai aktif mencari informasi kesehatan dan mendiskusikan kebiasaan hidup sehat dalam lingkungan sosial mereka. Dengan demikian, hasil pengabdian ini mampu mereduksi permasalahan awal, yaitu rendahnya pengetahuan dan kesadaran masyarakat tentang DM. Edukasi yang diberikan telah menjawab kebutuhan informasi, membentuk sikap kritis terhadap gaya hidup, dan memperkuat komitmen masyarakat untuk mencegah DM sejak dini. Hal ini menjadi bukti bahwa tujuan Pengabdian Kepada Masyarakat, yaitu meningkatkan literasi kesehatan dan memberdayakan masyarakat dalam upaya pencegahan penyakit tidak menular, telah tercapai dengan baik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jurnal_bengawan

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Bengawan adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Politeknik Indonusa Surakarta. Jurnal Bengawan merupakan jurnal Pengabdian Masyarakat yang bertaraf nasional dengan No E- ISSN 2776-3552 melalui SK Nomor ...