Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh belanja pemerintah daerah pada sektor pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur terhadap Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Provinsi Nusa Tenggara Timur tahun 2019-2023. Metode yang digunakan adalah analisis regresi data panel dengan pendekatan Random Effect Model (REM), menggunakan data sekunder dari Badan Pusat Statistik dan Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa belanja pemerintah daerah di sektor pendidikan berpengaruh signifikan terhadap IPM secara parsial. Sementara itu, belanja di sektor kesehatan dan infrastruktur tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap IPM secara parsial. Namun secara simultan, ketiga sektor tersebut berpengaruh signifikan terhadap IPM. Temuan ini menunjukkan pentingnya optimalisasi belanja sektor pendidikan sebagai salah satu strategi peningkatan kualitas sumber daya manusia di Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Copyrights © 2025