Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara
Vol. 2 No. 3 (2025): JUNI-JULI 2025

Hubungan antara Kecerdasan Emosional dengan Perilaku Sosial Siswa di SMPN 236 Jakarta

Esya Fitria Sani (Unknown)
Desy Safitri (Unknown)
Saipiatuddin Saipiatuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan kecerdasan emosional dengan perilaku sosial siswa di SMPN 236 Jakarta. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel berjumlah 140 siswa dipilih melalui simple random sampling. Data dikumpulkan menggunakan angket dan dianalisis dengan teknik korelasi Pearson Product Moment. Hasil penelitian memperoleh nilai signifikan dari uji koefisien korelasi sebesar (Sig. 0.000 < 0.05) dengan koefisien korelasi 0.646. Hal tersebut menunjukkan ada hubungan yang positif dan signifikan antara kecerdasan emosional dengan perilaku sosial. Hubungan yang positif diartikan bahwa semakin tinggi kecerdasan emosional siswa maka semakin tinggi juga perilaku sosialnya. Dengan demikian hipotesis yang diajukan diterima, artinya ada hubungan antara kecerdasan emosional dengan perilaku sosial siswa di SMPN 236 Jakarta.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jicn

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara (JICN) adalah Jurnal Multi Disiplin Semua Bidang Ilmu sebuah publikasi yang melayani sebagai wadah bagi penelitian interdisipliner dan kolaboratif di berbagai bidang ilmu. Jurnal ini memperoleh keunggulan dengan mencakup berbagai disiplin ilmu, seperti ilmu ...