Jurnal Masyarakat Madani Indonesia
Vol. 4 No. 3 (2025): Agustus

Pendampingan Implementasi WebGIS Berbantu My Maps untuk Meningkatkan Keterampilan Analisis Spasial Siswa Materi Interprestasi Citra Bagi MGMP Geografi SMA Negeri Rembang

Santoso, Apik Budi (Unknown)
Sanjoto, Tjaturahono Budi (Unknown)
Wijayanto, Pradika Adi (Unknown)
Bintang Wicaksana, Muhammad Guruh (Unknown)
Heristama, Andika Rizqy (Unknown)
Fithri, Aulia Syafira (Unknown)
Prasetyo, Selamet Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2025

Abstract

Pengabdian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya keterampilan spasial siswa dalam pembelajaran geografi yang dapat ditingkatkan melalui pemanfaatan teknologi WebGIS berbasis My Maps. Teknologi ini memungkinkan siswa untuk mengamati, menganalisis, dan menandai objek geografis secara interaktif. Namun, pengaplikasian teknologi ini masih terkendala oleh pemahaman guru dan keterbatasan perangkat media pembelajaran. Pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dan pendampingan kepada guru geografi di MGMP Geografi Kabupaten Rembang. Metode yang digunakan adalah ceramah, workshop, best practice dan diskusi. Instrumen pengumpulan data berupa angket self-assessment yang digunakan untuk mengevaluasi diri saat praktek menggunakan WebGIS berbasis My Maps dan angket kualitas media untuk mengetahui persepsi guru dalam menggunakan media tersebut kemudian di dianalisis menggunakan deskripsi persentase dan diinterpretasikan menggunakan tabel kriteria. Hasil analisis data self-assessment praktik guru pada indikator deteksi sebesar 99,5% berkriteria sangat baik, indikator identifikasi sebesar 98,2% sehingga berkriteria sangat baik, indikator analisis sebesar 100% sehingga berkriteria sangat baik  dan indikator deduksi sebesar 100% sehingga berkriteria sangat baik sedangkan semua indikator sebesar 99,38% sehingga berkriteria sangat baik dan analisis data persepsi penggunaan media  sebesar 99,8% sehingga berkriteria sangat baik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JS

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Public Health Social Sciences

Description

Jurnal ini berfokus pada penelitian dan program keterlibatan akademisi-komunitas untuk memajukan teori, penelitian, dan praktik yang berguna bagi masyarakat. Selain mengenal semua istilah filosofis di lapangan, yaitu community engagement, development, empowerment, dan service, kami juga menyambut ...