Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma
Vol 6 No 2 (2025): Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma

Penyuluhan tentang Kebersihan Gigi dan Mulut kepada Siswa TK Pondok Pesantren Sabilul Wafaa, Citeureup, Cimahi Utara

Ichwana, Dewi Lidya (Unknown)
Nurlatifah, Myrna (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2025

Abstract

Kebersihan mulut merupakan aspek penting dalam menjaga kesehatan secara keseluruhan. Kebersihan mulut dapat mencegah berbagai masalah kesehatan seperti karies gigi, penyakit gusi, dan bau mulut yang tidak sedap. Cara mencapai kebersihan mulut yang optimal meliputi rutin menyikat gigi setidaknya dua kali sehari dengan pasta gigi yang mengandung fluoride, menggunakan benang gigi, atau sikat interdental untuk membersihkan sela-sela gigi, menghindari konsumsi makanan dan minuman manis yang dapat menyebabkan pembusukan gigi, serta melakukan kunjungan rutin ke dokter gigi untuk pemeriksaan dan perawatan yang lebih lanjut. Dengan menjaga kebersihan mulut secara teratur, individu dapat meningkatkan kualitas hidup mereka dan mencegah masalah kesehatan yang berkaitan dengan mulut dan gigi. Tujuan kegiatan adalah untuk memberikan informasi dan pengetahuan tentang cara praktik kebersihan gigi dan mulut yang benar agar tercapai kesehatan gigi dan mulut dan kualitas hidup yang meningkat. Metode yang digunakan untuk mencapai tujuan tersebut adalah pembinaan dan penyuluhan serta pemeriksaan gigi yang dilakukan oleh dua dosen FKG UNJANI sebagai pelaksana pengabdian masyarakat yang dibantu oleh mahasiswa Program Profesi Fakultas Kedokteran Gigi UNJANI. Pelaksanaan dilakukan di TK Pondok Pesantren Sabilul Wafaa yang beralamat di Jalan Permana E3 No.28, RT/05 RW.06 Citeureup, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jkwk

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma merupakan jurnal ilmiah yang berisi kumpulan artikel yang berasal dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Lingkup Jurnal Abdimas Kartika Wijayakusuma mencakup seluruh kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang sains, teknologi, sosiohumaniora, atau ...