Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh permainan pasir kinetik terhadap kemampuan kreativitas anak usia dini di TK Islam Hanana Palembang. Kreativitas merupakan aspek penting dalam perkembangan anak yang perlu distimulasi sejak dini melalui pendekatan pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain pre-eksperimental tipe one group pre-test-post-test. Subjek penelitian terdiri dari anak-anak kelompok B2 yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi dengan menggunakan instrumen yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan kreativitas anak setelah diberikan perlakuan berupa permainan pasir kinetik. Anak menunjukkan perubahan positif dalam hal kemampuan mengungkapkan ide, membentuk karya secara mandiri, serta menunjukkan orisinalitas dan fleksibilitas dalam berpikir. Hasil analisis data menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara kondisi sebelum dan sesudah perlakuan. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa permainan pasir kinetik berpengaruh secara positif terhadap peningkatan kreativitas anak usia dini. Temuan ini merekomendasikan penggunaan pasir kinetik sebagai media pembelajaran yang efektif dan menyenangkan dalam pengembangan potensi kreatif anak di lembaga pendidikan anak usia dini.
Copyrights © 2025