JURNAL AGRIUST
Volume 3 No 2 Tahun 2023

Analisis Biaya Produksi dan Pendapatan Petani Karet Rakyat

Saragi, Cyprianus PH. (Unknown)
Gea, Permataman (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2024

Abstract

Tanaman karet di Indonesia merupakan salah satu komoditas perkebunan yang mempunyai peranan penting, baik ditinjau dari segi sosial maupun ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besar biaya produksi usahatani karet, besar pendapatan bersih petani karet dan kelayakan usahatani karet di Desa Tefao, Kecamatan Lahewa Timur, Kabupaten Nias Utara. Hasil analisis menunjukkan bahwa besar biaya produksi ushatani karet rakyat IRR 118 Desa Tefao, Kecamatan Lahewa Timur, Kabupaten Nias Utara adalah sebesar Rp. 2.821.456,87 per hektar/tahun, Pendapatan bersih usahatani karet rakyat IRR 118 adalah sebesar Rp. 5.756.493,44 per hektar/tahun dan berdasarkan perhitungan R/C Ratio dengan nilai 3,04 dapat disimpulkan bahwa usahatani karet IRR 118 di Desa Tefao berada pada posisi menguntungkan, karena nilai R/C Ratio yang diperoleh lebih besar dari 1.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

AGRIUST

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Agriust (Agribisnis Unika Santo Thomas) Program Studi Agribisnis Universitas Katolik Santo Thomas, berisi artikel ilmiah yang memuat dan mempublikasikan bidang Agribisnis sebagai sistem yang merupakan hasil penelitian dan ulasan ilmiah di bidang kajian Agribisnis. Lingkup topik jurnal ...