JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Hubungan Antara Kecenderungan Kepribadian Neurotisme dengan Fear of Missing Out (Fomo) Pada Generasi Z Pengguna Instagram

Azzahra, Fatimah (Unknown)
Rahmi, Kus Hanna (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini merupakan sebuah studi yang meneliti tentang hubungan antara kecenderungan kepribadian neurotisme dengan fear of missing out (FoMO) pada generasi z pengguna instagram. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kecenderungan kepribadian neurotisme dengan fear of missing out pada generasi z pengguna instagram di bekasi. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 130 responden diantaranya adalah laki-laki dan perempuan dengan rentan usia 13 hingga 27 tahun dan aktif menggunakan sosial media instagram. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan teknik analisis statistic. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa neurotisme memiliki hubungan yang signifikan terhadap fear of missing out, dengan signifikansi sebesar <0,001. Dengan nilai koefisien sebesar 0.796 menunjukkan arah hubungan yang positif, yang berarti semakin tinggi neurotisme, maka semakin tinggi juga fear of missing out (FoMO).

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...