Guna menunjang pembelajaran matematika dalam memperoleh pemahaman peserta didik yang lebih baik khususnya dalam materi geometri, diperlukannya media dan strategi pembelajaran yang efektif, salah satu solusi yang dapat dilakukan yakni menggunakan Gamelan Jawa melalui perspektif etnomatematika. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui implementasi pelaksanaan pemanfaatan etnomatematika gamelan dalam pembelajaran matematika materi geometri di kelas V SD Negeri 1 Klego tahun pelajaran 2023 / 2024. 2) Untuk mengetahui faktor penghambat dan pendukung dalam pembelajaran matematika berbasis etnomatematika materi geometri bagi peserta didik kelas v SD Negeri 1 Klego tahun pelajaran 2023 / 2024. Metode pengumpulan data penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa 1) Pemahaman peserta didik kelas v terhadap mata pelajaran matematika materi geometri sudah baik meskipun masih terdapat beberapa peserta didik yang pemahamannya masih rendah. 2) Faktor penghambat dalam pembelajaran ini yakni peserta didik yang menganggap materi geometri sulit/susah karena belum menguasai perkalian. 3) Faktor pendukung dalam pembelajaran ini yakni sarana dan prasarana sekolah, minat belajar tinggi, dan tutor sebaya.
Copyrights © 2025