Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas pelayanan dan persepsi harga terhadap kepuasan pelanggan, baik secara simultan maupun parsial. Jumlah sampel dalam penelitian ini yaitu 130 responden, teknik sampel yang digunakan yaitu teknik sampling insidental / accidental sampling adalah cara menentukan sampel berdasarkan kebetulan, di mana sampel dipilih berdasarkan siapa saja yang secara kebetulan bertemu dengan peneliti. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan analisis regresi linear berganda yang meliputi (1) Uji instrumen seperti uji validitas dan uji reliabilitas, (2) Uji asumsi klasik seperti uji normalitas, uji multikolonieritas, (3) Uji regresi linear berganda seperti uji koefisien determinasi serta Uji F dan Uji t. Hasil dari penelitian ini adalah (1) Ada pengaruh dari kualitas pelayanan dan persepsi harga terhadap kepuasan pelanggan dengan dengan sumbangan pengaruh sebesar 74,1% serta pengaruh variabel lainnya sebesar 25,9%. (2) Ada pengaruh dari kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan dengan sumbangan pengaruh sebesar 59,9%. (3) Ada pengaruh dari persepsi harga terhadap kepuasan pelanggan dengan sumbangan pengaruh sebesar 14,1%.
Copyrights © 2025