Jeskovsia (Jurnal Desain Komunikasi Visual Asia)
Vol 9 No 2 (2025): Jeskovsia 9.2

Desain Desain Karakter Dalam Buku Cerita Tentang Sejarah Sumpah Pemuda sebagai Media Edukasi Toleransi: Desain Karakter Dalam Buku Cerita Tentang Sejarah Sumpah Pemuda sebagai Media Edukasi Toleransi

Destiara, Fitria (Unknown)
Romadhona, Mahimma (Unknown)
El Chidtian, Aileena Solicitor Costa Rica (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2025

Abstract

 Masih banyak anak-anak yang kurang memahami pentingnya sikap toleransi terhadap perbedaan budaya, agama, dan suku bangsa, yang dapat berdampak pada hubungan sosial mereka di masa depan. Kondisi ini disebabkan oleh kurangnya pendekatan edukatif yang menyenangkan dan mudah dipahami oleh anak-anak dalam menyampaikan nilai-nilai toleransi. Perancangan ini bertujuan untuk merancang karakter pada buku cerita interaktif berbasis Augmented Reality dengan tema sejarah Sumpah Pemuda, sebagai media untuk mengajarkan nilai toleransi pada siswa SD. Desain karakter pada buku dirancang dengan memperhatikan keberagaman suku bangsa yang ada di Indonesia agar anak-anak dapat lebih mengenali dan menghargai perbedaan di sekitar mereka. Melalui pendekatan ini, diharapkan siswa dapat lebih mudah memahami nilai-nilai persatuan dan toleransi pada sejarah bangsa Indonesia. Metode pengumpulan data dilakukan secara kualitatif dan kuantitatif melalui wawancara, observasi, dan kuesioner kepada siswa serta ilustrator buku anak. Hasil perancangan diharapkan mampu meningkatkan minat siswa terhadap pembelajaran sejarah sekaligus memperkuat sikap toleransi mereka terhadap keberagaman.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jeskovsia

Publisher

Subject

Arts

Description

Published by Institute for Research and Community Service (Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat / LP2M) of INSTITUT TEKNOLOGI DAN BISNIS ASIA MALANG as a periodical publication that provides information and analysis on the science of Visual Communication ...