JPNM : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin
Vol. 3 No. 2 (2025): July : Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin

Pengaruh Implementasi Program Desa Bersinar terhadap Partisipasi Masyarakat dalam Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba di Desa Beleka, Kecamatan Praya Timur, Kabupaten Lombok Tengah

Muhammad Arkham (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2025

Abstract

Program Desa Bersinar (Bersih Narkoba) merupakan inisiatif Badan Narkotika Nasional (BNN) yang bertujuan untuk memberdayakan masyarakat desa dalam upaya pencegahan dan penanggulangan penyalahgunaan narkoba. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis pengaruh implementasi Program Desa Bersinar terhadap partisipasi masyarakat dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba di Desa Beleka, Kecamatan Praya Timur, Kabupaten Lombok Tengah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam dengan aparat desa, tokoh masyarakat, serta perwakilan BNNP NTB, disertai observasi langsung terhadap kegiatan program dan dokumentasi pendukung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi Program Desa Bersinar mendorong peningkatan kesadaran dan keterlibatan aktif masyarakat dalam upaya pencegahan narkoba, meskipun masih dihadapkan pada tantangan seperti keterbatasan sumber daya, partisipasi yang belum merata, dan kebutuhan peningkatan kapasitas kelembagaan lokal. Penelitian ini merekomendasikan penguatan sinergi antara BNN, pemerintah desa, dan komunitas lokal untuk menjaga keberlanjutan program.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpnm

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

JPNM: Jurnal Pustaka Nusantara Multidisiplin is an open access journal, and a peer-reviewed journal. Our main goal is to disseminate current and original articles from academics, researchers and practitioners in the fields of Humanities and social sciences, Contemporary political science, Education ...