Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Vol 11 No 6.D (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 

Pengaruh Kompetensi, Kepemimpinan Tranformasional, dan Iklim Organisasi terhadap Kinerja Pegawai Negeri Sipil pada Dinas Pendidikan Kabupaten Alor

Hermayanti, Hermayanti (Unknown)
Dima, Enike Tje Yustin (Unknown)
Koli, Damaris Y. (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kompetensi, Kepemimpinan Tranformasional dan Iklim Organisasi terhadap Kinerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada Dinas Pendidikan Kabupaten Alor. Jenis data dalam peneilitan ini menggunakan data primer yang dikumpulkan dengan melakukan penyebaran kuesioner yang diberikan kepada 57 Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada Dinas Pendidikan Kabupaten Alor sebagai sampel penelitian. Penelitian ini menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda sebagai alat analisis data. Secara parsial, hasil penelitian ini menunjukan bahwa Kompetensi (X1) dan Iklim Organisasi (X3) berpengaruh secara signifikan terhadap Kinerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada Dinas Pendidikan Kabupaten Alor, sedangkan variable Kepemimpinan Tranformasional (X2) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Kinerja Pegawai. Secara simultan, variabel Kompetensi (X1), Kepemimpinan Transformasional (X2), dan Iklim Organisasi (X3) berpngearuh secara signifikan terhadap Kinerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada Dinas Pendidikan Kabupaten Alor.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIWP

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (JIWP) Diterbitkan sebagai upaya untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan temuan di bidang pendidikan . Jurnal ini terbit 4 bulanan, yaitu bulan April, Agustus dan Desember. *Ruang Lingkup* Memuat hal kajian, analisis, dan penelitian tentang perancangan, ...