Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS) di cianjur akan dipindahhkan dari kawasan pasirsembung ke kampung cimuncang Desa Mekarsari Kecamatan Cikalongkulon yang berjarak28 kilometer dari perkotaan Cianjur. TPAS Pasirsembung aat ini kondisinya sudag overload atau kelebihan kapasitas dan akan ditutup lantaran penataan sebagai ruang terbuka hijau sudah rampung. Tentu nya hal ini akan mengakibatkan adanya Pembangunan jalan baru untuk akses truk-truk pengangkut sampah menuju TPAS tersebut. Metodologi penelitian yang penulis lakukan dalam penelitian ini yaitu melalui pengujian pemadatan tanah standar dan pengujian California Bearing Ratio yang dilakukan di Laboratorium Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Suryakancana Cianjur. Berdasarkan hasil dari analisis tanah dari daerah Kampung Cimuncang Desa Mekarsari Kecamatan Cikalongkulon mempunyai klasifikasi sebagai tanah berbutir dan dikelompokan pada A2 dengan tipe material yang paling dominan ialah kerikil dan pasir berlanau atau berlampung dengan kandungan kadar air tanah rata-rata 6,3446% berat volume tanah asli 1,2027 gr/cm3, berat jenis tanah 2,65, kepadatan maksimum (?dmaks) = 1,23 gr/cm3 dan kadar air optimum (Wopt) = 10% dan nilai CBR Desain sebesar 8,9%.
Copyrights © 2025