Kinerja guru memegang peranan penting dalam menentukan kualitas pendidikan di sekolah. Namun, di SMK Negeri 1 Sirapit Kabupaten Langkat, hasil prasurvei menunjukkan kinerja guru yang rendah, disertai dengan motivasi kerja yang lemah serta kepemimpinan kepala sekolah yang belum optimal. Penelitian ini berfokus pada pencarian tahu dampak gaya kepemimpinan transformasional kepala sekolah, juga dorongan semangat bekerja terhadap hasil kerja guru. Untuk mencapai tujuan ini, penelitian memanfaatkan metode kuantitatif, yang melibatkan penggunaan metode regresi linier berganda dan melibatkan 48 responden guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan transformasional berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru dengan nilai koefisien 0,766 (p = 0,000), dan motivasi kerja juga berpengaruh signifikan dengan koefisien 0,248 (p = 0,018). Secara simultan, kedua variabel menjelaskan 87,7% variasi terhadap kinerja guru. Kesimpulannya, peningkatan kualitas kepemimpinan kepala sekolah dan penguatan motivasi kerja berdampak langsung pada peningkatan kinerja guru.
Copyrights © 2025