JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT
Vol 13 No 1 (2025): Vol 13 No 2 Mei 2025

ANALISIS PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) TERHADAP LITERASI SAINS MAHASISWA INSTITUT PENDIDIKAN TAPANULI SELATAN

Nasution, Febriani Hastini (Unknown)
Siregar, Dedes Asriani (Unknown)
Nasution, Nurhidaya Fithriyah (Unknown)
Siregar, Nurul Husna (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 May 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan model Contextual Teaching and Learning (CTL) terhadap literasi sains mahasiswa Institut Pendidikan Tapanuli Selatan. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan metode kuantitatif deskriptif. Populasi penelitian adalah seluruh mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) semester III berjumlah 225 mahasiswa sedangkan subjek penelitian berjumlah 54 mahasiswa melalui cluster random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes kognitif berupa essay untuk domain “pengetahuan” dan lembar observasi untuk domain “konteks, sikap dan kompetensi”. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data pada keempat domain literasi sains diperoleh: (1) Nilai rata-rata kemampuan literasi sains untuk domain “pengetahuan” adalah 81 dengan predikat “Baik Sekali”; (2) Nilai rata-rata domain “sikap” adalah 91 dengan predikat “Baik Sekali”; (3) Nilai rata-rata domain “konteks” adalah 81 dengan predikat “Baik Sekali” dan; (4) Nilai rata-rata domain “kompetensi” adalah 82 dengan predikat “Baik Sekali”.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ED

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Education and Development merupakan publikasi karya ilmiah dari hasil penelitian, pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan, baik sosial, budaya dan lingkungan. Sebagai upaya untuk mewujudkan visi dan misi di Perguruan Tinggi. Jurnal Education and development mewadahi hasil pemikiran dan ...