Nusantara Sporta: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Keolahragaan
Vol. 3 No. 02 (2025): NUSANTARA SPORTA: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Keolahragaan

Integrasi Nilai Karakter dalam Pembelajaran Pendidikan Jasmani di Sekolah Dasar: Sebuah Kajian Literatur

Purwanto, Joko (Unknown)
Yuliawan, Dhedhy (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kontribusi pendidikan jasmani terhadap pembentukan karakter anak sekolah dasar melalui kajian sistematis terhadap artikel ilmiah nasional dan internasional. Desain penelitian menggunakan pendekatan Systematic Literature Review (SLR) dengan panduan PRISMA. Artikel yang dianalisis dipilih dari database Google Scholar, ERIC, dan Scopus berdasarkan kriteria inklusi yang mencakup rentang tahun 2013–2024, fokus pada pembelajaran pendidikan jasmani di sekolah dasar, dan keterkaitan dengan nilai-nilai karakter. Sebanyak 14 artikel (8 nasional dan 6 internasional) lolos seleksi akhir. Hasil analisis menunjukkan bahwa pendidikan jasmani berperan penting dalam menumbuhkan nilai karakter seperti disiplin, tanggung jawab, kerja sama, dan kejujuran. Model pembelajaran berbasis nilai, aktivitas jasmani reflektif, serta interaksi sosial dalam kelas PJOK terbukti efektif meningkatkan aspek afektif siswa. Kendala dalam implementasi pendidikan karakter meliputi keterbatasan kompetensi guru, belum tersedianya panduan implementatif, serta kurangnya dukungan lingkungan. Penelitian ini merekomendasikan pengembangan strategi pembelajaran yang terintegrasi dengan nilai karakter dan pelatihan guru berkelanjutan untuk optimalisasi peran pendidikan jasmani dalam membentuk karakter siswa

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ns

Publisher

Subject

Education Health Professions Public Health Social Sciences Other

Description

NUSANTARA SPORTA: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Keolahragaan merupakan jurnal artikel ilmiah nasional yang diperuntukkan bagi masyarakat umum dalam bidang ilmu olahraga, pendidikan olahraga, dan kesehatan. Inovasi, kreativitas, dan kebaruan dari gagasan para akademisi dan peneliti di Indonesia dapat ...