Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya penggunaan media yang variatif menyebabkan proses belajar terkesan monoton sehingga siswa kurang memahami materi yang disampaikan guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan produk bernama media PENDA yang dapat dijadijkan inovasi dalam pembelajaran IPA di SD. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan jenis RnD (Research and Development) dengan menggunakan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Prosedur pengumpulan data diperoleh melalui wawancara dan angket. Analisis data dilakukan dengan analisis data kualitatif yang diperoleh dari hasil wawancara dan analisis data kuantitatif dari angket dan tes yang kemudian dilakukan penilaian berdasarkan skala Likert. Hasil uji validasi oleh ahli materi menunjukkan tingkat kelayakan sebesar 90% dengan kategori sangat layak. Sementara itu, validasi dari ahli media mendapatkan persentase 94%, juga dalam kategori sangat layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran di SD. Selanjutnya, uji coba yang dilakukan pada 28 siswa menghasilkan skor sebesar 91,96%. Dengan demikian media PENDA terbukti efektif dan pantas diimplementasikan dalam proses belajar di tingkat sekolah dasar.
Copyrights © 2025