Pemahaman yang baik terhadap aspek keuangan dan cara pengelolaannya merupakan elemen penting dalam menjalankan usaha. Namun banyak pelaku UMKM yang masih lebih fokus pada kegiatan operasional dan kurang memahami pengelolaan keuangan secara efektif. Di tengah perkembangan digital, penggunaan aplikasi keuangan menjadi penting untuk meningkatkan efisiensi pencatatan dan pengambilan keputusan keuangan. Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji sejauh mana literasi keuangan, pengelolaan keuangan, dan pemanfaatan aplikasi keuangan mempengaruhi kinerja keuangan UMKM yang beroperasi di Kabupaten Jombang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui survei terhadap 100 pelaku UMKM yang dipilih secara proporsional. Instrumen telah diuji validitas dan reliabilitasnya untuk memastikan kualitas data, kemudian dianalisis menggunakan regresi linier berganda bantuan dengan SPSS versi 30. Hasil analisis menunjukkan bahwa pengelolaan keuangan dan penggunaan aplikasi keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan, sedangkan literasi keuangan tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan. Secara simultan, variabel ketiga memberikan kontribusi terhadap kinerja keuangan dengan Adjusted R² sebesar 0,132. Penelitian ini menyarankan pentingnya pelatihan terpadu yang tidak hanya fokus pada peningkatan literasi keuangan, tetapi juga mendorong pemanfaatan aplikasi digital dalam praktik pengelolaan usaha.
Copyrights © 2025