Jurnal Humaniora Teknologi
Vol. 11 No. 1 (2025): Jurnal Humaniora Teknologi

ANALISIS NILAI OVERALL EQUIPMENT EFFECTIVENESS PADA REFINERY PLANT DI PT. X

Ilmannafian, Adzani Ghani (Unknown)
Kiptiah, Mariatul (Unknown)
Darmawan, Muhammad Indra (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2024

Abstract

Mesin berperan penting dalam keberhasilan suatu perusahaan untuk memenuhi permintaan konsumen. Mesin yang tidak dalam kondisi optimal dapat mengganggu kinerja dalam proses produksi sehingga proses produksi akan terhambat dan target dari produksi tidak akan tercapai. Metode OEE digunakan untuk menghitung keefektifan kinerja mesin dan peralatan secara keseluruhan yang ada di PT. X . Tujuan penelitian ini adalah menganalisa nilai Overall Equipment Effectiveness (OEE) untuk mendapatkan gambaran yang jelas dan komprehensif tentang efektifitas peralatan produksi yang digunakan. Metode pada penelitian ini adalah fishbone diagram dan FMECA (Failure Mode, Effects, and Criticality Analysis) dimana dengan menggunakan 2 metode yakni metode FMEA (Failure Mode and Effects Analysis) dan Criticality Analysis. Hasil analisis penelitian dapat diketahui nilai OEE rendah yaitu 84.23% sehingga nilai tersebut belum sesuai yang diharapkan, dimana faktor yang paling dominan adalah measurement, penyebab utamanya yaitu alat ukur tidak dikalibrasi (Temperatur Transmitter, Pressure Transmitter, dan Vacuum Transmitter). PT X sebaiknya dilakukan preventive maintenance yang di perhatikan lagi oleh pihak maintenance seperti pengecekan temperatur transmitter, dan lain–lain

Copyrights © 2025