Dakwatussifa: Journal of Da'wah and Communication
Vol. 4 No. 2 (2025): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2025

ANALISIS STRATEGI KOMUNIKASI PERSUASIF ANTARA PROFESI USHER DAN SPG : (Survei Deskriptif: Studi Komparatif Strategi Komunikasi Persuasif antara Usher dan SPG)

Amelia, Ade Putri Nur (Unknown)
Soegiarto, Asep (Unknown)
Sari, Wina Puspita (Unknown)
Farabi, Qoryna Noer Seima El (Unknown)
Putriana, Muria (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jul 2025

Abstract

Usher dan Sales Promotion Girl (SPG) merupakan dua peran pemasaran lapangan yang kerap dianggap serupa, meskipun menerapkan strategi komunikasi yang berbeda secara signifikan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi komunikasi persuasif yang diterapkan oleh kedua profesi tersebut. Teori komunikasi persuasif dari Suryanto digunakan dengan empat dimensi utama: kredibilitas sumber, isi pesan, pengaruh lingkungan, dan kesinambungan pesan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi lapangan, dan dokumentasi. Informan terdiri dari usher, SPG, pelatih, team leader, klien, dan konsumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa usher lebih mengandalkan komunikasi nonverbal dalam merepresentasikan brand, sementara SPG lebih menekankan persuasi verbal untuk meningkatkan penjualan produk. Perbedaan ini mencerminkan posisi dan fungsi unik masing-masing profesi dalam kegiatan promosi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

dakwatussifa

Publisher

Subject

Religion Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Dakwatussifa: Journal of Dakwah and Communication is a peer-reviewed national journal on communication, dakwah, broadcasting, education and Islamic studies managed by STIT Sirojul Falah Bogor. This journal focused on communication, dakwah, broadcasting, education, and Islamic studies through the ...