JSH: Journal of Sport and Health
Vol. 6 No. 2 (2025)

Hubungan antara Social Support dengan Life Stress Atlet Mahasiswa Universitas

Nabiha, Muhammad Redha (Unknown)
Komarudin, Komarudin (Unknown)
Saputra, Mochamad Yamin (Unknown)
Novian, Geraldi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Dalam kehidupan atlet mahasiswa, tidak sedikit yang mengalami life stress, ini dapat muncul akibat tekanan akademik dan tuntutan dalam berlatih atapun kompetisi. Jika stress ini tidak dapat dikelola dengan baik, dapat berdampak negatif pada kesejahteraan psikologis pada atlet. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji sejauh mana social support dapat mempengaruhi tingkat stress yang dialami oleh atlet mahasiswa. Metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif digunakan dalam penelitian ini yang melibatkan 30 atlet mahasiswa dari berbagai cabor. Instrumen yang digunakan adalah Athletes Received Support Questionnaire (ARSQ) dan College Student Athlete Life Stress Scale (CSALSS) yang diberikan satu kali kepada sampel. Setelah data diperoleh, analisis data dilakukan dengan menggunakan uji korelasi SPSS Versi 29. Hasil penelitian menunjukan adanya hubungan signifikan antara social support dan life stress atlet mahasiswa universitas. Hasil juga menunjukan bahwa semakin tinggi tingkat social support atlet, semakin rendah tingkat stress yang dialami. Penelitian ini menyimpulkan bahwa social support memiliki peranan penting dalam mengurangi tingkat stress.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JSH

Publisher

Subject

Humanities Education Health Professions Public Health

Description

Focus and Scope Sports Education Sports Recreation Sports Management Sports Medicine Sports Science Journal of Sport and Health is published every Juni and Desember by publishing research results in the fields of the sports and exercise sciences, including anatomy, biomechanics, performance ...