Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibakeri kombinasi ekstrak secang dan jahe. Uji aktivitas antibakteri dilakukan terhadap dua bakteri yaitu bakteri Escherichia coli dan Staphylococcus aureus, meliputi uji difusi cakram kertas, penentuan minimum inhibitory concentration (MIC) dan minimum bactericidal concentration (MBC) dengan metode mikrodilusi. Pengujian ini menggunakan perbandingan ekstrak 1:1, 1:2 serta 2:1. Kombinasi ekstrak secang dan jahe memiliki aktivitas antibakteri terhadap kedua bakteri uji terlihat dengan munculnya zona beningnya. Aktivitas antibakteri yang kuat terhadap bakteri E. coli ditunjukkan oleh kombinasi ekstrak secang dan jahe pada perbandingan 1:1 dengan nilai MIC 39,6 μg/ml sedangkan pada bakteri S. aureus ditunjukkan oleh kombinasi ekstrak secang dan jahe dengan perbandingan 2:1 dengan nilai MIC 78,1 μg/ml.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025