Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer
Vol 9 No 7 (2025): Juli 2025

Evaluasi Tata Kelola Teknologi Informasi Menggunakan Kerangka Kerja COBIT 2019 pada Proses EDM04 dan APO07 pada Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Lahat

Ali, Tanziil Aziizil (Unknown)
Suprapto (Unknown)
Rachmadi, Aditya (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2025

Abstract

Evaluasi tata kelola Teknologi Informasi menjadi aspek penting bagi sektor pemerintahan untuk memastikan efisiensi,efektivitas, serta keselarasan TI dengan tujuan organisasi. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi tingkat kapabilitas tata kelola TI di Diskominfo Kabupaten Lahat menggunakan framework COBIT 2019. Fokusnya adalah pada dua proses utama, yaitu proses EDM04 (Ensure Resource Optimisation) dan APO07 (Manage Human Resources). Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan kuisioner yang disusun berdasarkan aktivitas dalam setiap proses COBIT 2019. Evaluasi dilakukan dengan mengukur kesenjangan antara kondisi saat ini dengan tingkat kapabilitas yang diharapkan untuk memberikan rekomendasi perbaikan yang sesuai. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses EDM04 saat ini berada pada level 3 sementara target level yang diharapkan berada pada level 4, sedangkan proses APO07 berada pada Level 2 dengan target level yang diharapkan berada pada level 3. Tantangan yang dihadapi mencakup pemantauan efektivitas strategi alokasi sumber daya, pengembangan dan pengelolaan kompetensi SDM TI, serta mitigasi risiko operasional TI. Penelitian ini merekomendasikan peningkatan sistem monitoring dan evaluasi sumber daya, penguatan mekanisme pengelolaan dan pengembangan SDM yang berkelanjutan, serta optimalisasi sistem pencatatan dan mitigasi risiko operasional TI. Penerapan rekomendasi diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi tata kelola teknologi informasi di Diskominfo Kabupaten Lahat, sehingga dapat mendukung tercapainya tujuan strategis organisasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

j-ptiik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Jurnal Pengembangan Teknlogi Informasi dan Ilmu Komputer (J-PTIIK) Universitas Brawijaya merupakan jurnal keilmuan dibidang komputer yang memuat tulisan ilmiah hasil dari penelitian mahasiswa-mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya. Jurnal ini diharapkan dapat mengembangkan penelitian ...