Amarasi : Jurnal Desain Komunikasi Visual
Vol 6 No 2 (2025): Amarasi: Jurnal Desain Komunikasi Visual

Jouissance dalam Film Kartun “Happy Tree Friend”

Migotuwio, Namuri (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2025

Abstract

Pengalaman rasa sakit tidak selalu bermakna negatif, dalam konteks tertentu justru mampu memunculkan sensasi kenikmatan. Dalam psikologi, fenomena ini dikenal sebagai istilah "pain and pleasure", yang banyak terepresentasi dalam karya seni populer, termasuk film kartun. Penelitian ini mengeksplorasi bagaimana unsur sadisme dalam serial kartun berjudul "Happy Tree Friends" dapat membangkitkan kesenangan bagi penontonnya. Kartun yang biasanya diasosiasikan dengan humor bagi anak-anak, dalam hal ini justru menyajikan kekerasan ekstrem dengan balutan estetika kartunal. Metode yang digunakan adalah studi kasus dan analisis deskriptif, dengan pendekatan psikoanalisis Sigmund Freud khususnya pada teori "Thanatos" dan "Graph of Desire" oleh Jacque Lacan untuk memahami konsep "jouissance" (kenikmatan yang melampaui kesenangan). Survei terhadap 338 responden menunjukkan bahwa 75% merasa terhibur oleh adegan sadisme dalam serial tersebut. Hasil ini menunjukan fakta bahwa tayangan kekerasan dalam kartun dapat membangkitkan sensasi kenikmatan sadistik, meskipun disajikan dalam visual kartun dan eskpresi humor. Hal tersebut disebabkan oleh kesadaran bahwa kekerasan tidak dialami secara nyata oleh penonton, serta pelepasan naluri kematian "thanatos" yang secara alami dimiliki oleh manusia melalui tayangan sadistik. Sensasi jouissance terbentuk ketika "Ego Ideal" (I(A)) didorong oleh hasrat (d) yang tidak akan mungkin terlampiaskan karena berbagai aturan (A) yang ada ($<>D) di dunia nyata.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

amarasi

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Amarasi: Jurnal Desain Komunikasi Visual menyediakan wadah bagi para ilmuwan, akademisi, dan peneliti untuk berbagi pemikiran tentang isu-isu terkini yang terkait dengan semua aspek penelitian dan pengembangan Desain Komunikasi Visual. Lingkup jurnal ini mencakup laporan tentang hasil perancangan ...