JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education)
Vol. 8 No. 2 (2025): Juli

Pengukuran Status Gizi pada Anak Usia Dini dengan Metode Antropometri

Putri, Fadya Amanda (Unknown)
Sianturi, Risbon (Unknown)
Mulyana, Edi Hendri (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur dan mendeskripsikan status gizi anak usia dini di salah satu Taman Kanak-Kanak di Kabupaten Tasikmalaya menggunakan metode antropometri. Melalui pengukuran berat badan dan tinggi badan terhadap 13 siswa berusia 5-6 tahun, serta menggunakan aplikasi WHO Anthro Plus, hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas siswa (11 dari 13) memiliki status gizi baik, sementara dua siswa mengalami gizi lebih. Temuan ini menekankan pentingnya pemantauan rutin terhadap status gizi anak untuk mendeteksi dan menangani masalah gizi sedini mungkin. Penelitian ini juga menyoroti peran penting pendidik dan orangtua dalam memahami dan menangani permasalahan gizi anak guna mendukung pertumbuhan dan perkembangan optimal mereka. Metode antropometri yang digunakan terbukti sederhana, efektif, dan dapat diakses oleh berbagai pihak tanpa memerlukan keahlian khusus.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JECIE

Publisher

Subject

Education

Description

JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) has e ISSN 25992759 (online) and p ISSN 26144387 (print) is a national scientific journal of Early Childhood Education (PAUD) that aims to communicate the research results of lecturers, students, teachers, practitioners, and scientists in ...