Abdimas Toddopuli: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat
Vol. 7 No. 1 (2025): Volume 7 No 1, Desember 2025

Pendidikan Kesehatan Mengenai Diabetes Mellitus dan Hipertensi Serta Pemeriksaan Kesehatan di Poskesdes Kampung Peres, Desa Pulo Panjang, Kabupaten Serang

Kumalasari, Retno (Unknown)
Prihartini, Ade Rahayu (Unknown)
Isnaeni, Siti (Unknown)
Arumsari, Dinda (Unknown)
Sinaga, Pegi Juliana (Unknown)
Sintiyawati, Madona (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2025

Abstract

Lansia adalah individu berusia 60 tahun ke atas yang lebih rentan mengalami berbagai gangguan kesehatan, terutama penyakit degeneratif. Penyakit ini bersifat kronis dan jangka panjang, serta berdampak pada kualitas hidup dan produktivitas. Hipertensi merupakan salah satu penyakit degeneratif yang kerap muncul tanpa gejala. Antusiasme warga Desa Pulo Panjang cukup tinggi terhadap edukasi mengenai Hipertensi dan Diabetes Mellitus. Selama kegiatan berlangsung, banyak lansia yang aktif bertanya, terutama karena terdapat 5 dari 18 peserta yang diketahui mengidap hipertensi, dan 7 lainnya menderita diabetes mellitus. Mereka berharap mendapatkan kesembuhan atau setidaknya perbaikan kondisi, yang ditandai dengan penurunan kadar gula dan tekanan darah, sebagai hasil dari peningkatan pemahaman mereka terhadap pencegahan dan pengobatan penyakit tersebut.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

atjpm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Other

Description

Abdimas Toddopuli. Fokus dan Cakupan pada Jurnal Pengabdian Masyarakat ini berisi tentang penerapan ilmu pengetahun di masyarakat untuk penerapan teori, penelitian, dan praktik yang terkait dengan semua bentuk penjangkauan dan keterlibatan masyarakat. Keterlibatan masyarakat berarti layanan kepada ...