Jurnal Keperawatan Bunda Delima
Vol 7 No 2 (2025): EDISI AGUSTUS

Hubungan Status Fungsional dengan Kualitas Hidup Pasien Pasca Stroke: The Relationship between Functional Status and Quality of Life in Post Stroke Patients

Rahmadhani Kaban, Ani (Unknown)
Dedi (Unknown)
Agus Surya Bakti (Unknown)
Wiel Seven Waruwu (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2025

Abstract

Stroke adalah penyakit pada otak berupa gangguan fungsi saraf baik lokal maupun global (menyeluruh) oleh karena adanya gangguan suplai darah ke otak, biasanya karena pecahnya pembuluh darah atau diblokir oleh gumpalan darah sehingga menghambat masuknya oksigen dari nutrisi ke otak dan menyebabkan kerusakan pada jaringan otak. Stroke merupakan masalah kesehatan global dan penyebab utama kecacatan yang munculnya mendadak, progresif dan cepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Status Fungsional dengan Kualitas Hidup Pasien Pasca Stroke RSU Mitra Medika Tanjung Mulia Medan. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode survei analitik dengan pendekatan crossectional. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien rawat jalan yang berjumlah 90 responden. Pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Dengan mengacu pada rumus slovin. Berdasarkan dari hasil uji statistik dengan menggunakan uji chi-square di peroleh nilai p – value = (0,000) (α = < 0,05) maka lebih kecil atau tidak lebih dari α=0,05 yang artinya Ho ditolak Ha diterima hal ini bisa di katakan ada Hubungan Status Fungsional dengan Kualitas Hidup Pasien Pasca Stroke RSU Mitra Medika Tanjung Mulia Medan. Kesimpulan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa secara statistik terdapat Hubungan Status Fungsional dengan Kualitas Hidup Pasien Pasca Stroke RSU Mitra Medika Tanjung Mulia Medan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jkbd

Publisher

Subject

Humanities Education Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Physics Public Health Veterinary

Description

Jurnal Keperawatan Bunda Delima adalah jurnal untuk mempublikasikan penelitian di bidang keperawatan, dan kesehatan kepada peneliti, ilmuwan, dan profesional. Untuk setiap edisi yang diterbitkan Jurnal Keperawatan Bunda Delima, kami berupaya: Menggunakan prosedur dan waktu standar untuk naskah yang ...