Pertumbuhan dan perkembangan anak adalah hal yang sangat penting untuk diperhatikan oleh orang tua untuk mencegah terjadinya masalah dalam tumbuh kembang mereka. Data UNICEF tahun 2020, sebanyak 1.375.000 per 5 juta anak pra sekolah mengalami keterlambatan perkembangan motorik halus. Prevelensi gangguan perkembangan motorik halus anak di Indonesia mencapai 12,4%. Jigsaw puzzle merupakan salah satu permainan yang dapat menunjang perkembangan motorik halus. Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk mengetahui pengaruh metode permainan jigsaw puzzle terhadap perkembangan motorik halus anak pra sekolah di TK Nur Ilaahi Lubuk Buaya Kota Padang. Kegiatan pengabdian kepada Masyarakat ini akan dilaksanakan di TK Nur Ilaahi Kota Padang sebanyak 47 anak. dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh permainan jigsaw puzzle terhadapĀ perkembangan motorik halus anak usia usia pra sekolah.
Copyrights © 2025