Indonesian Journal of Fundamental Sciences
Vol 11, No 1 (2025)

Kelayakan Mata Air Sebagai Sumber Air Minum di Desa Kambani dan Tatabau Kecamatan Buko Selatan Kabupaten Banggai Kepulauan

Tuyu, Krisman (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2025

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan kualitas air mata air berdasarkan parameter fisika dan mikrobiologi di Desa Kambani dan Desa Tatabau. Selain itu untuk mengetahui apakah hasil yang diperoleh telah sesuai dengan standar baku mutu air minum. Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif laboratoris, dengan populasi air dari mata air di Desa Kambani dan Desa Tatabau. Sampel air diambil dari mata air yang berbeda ketinggiannya dengan menggunakan teknik pengambilan purposive random sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu metode observasi dan metode dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan membandingkan hasil analisis parameter fisika, kimia, dan mikrobiologi yang dilakukan di Laboratorium Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Banggai dengan standar kualitas baku mutu air bersih. Hasil analisis kualitas air seperti warna, kekeruhan, total zat terlarut, pH, Nitrit (NO2), Nitrat (NO3), besih (Fe), Kromium (Cr) dan Mangan (Mn) secara keseluruhan di bawah standar baku mutu Kesehatan lingkungan untuk air minum sesuai dengan Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 2 Tahun 2023 tentang Peraturan Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2014 tentang Kesehatan Lingkungan. Dengan demikian air dari mata air di Desa Kambani dan Desa Tatabau Kecamatan Buko Selatan dapat digunakan sebagai air minum. Oleh karena itu, air dari mata air ini dapat dilakukan pendistribusian pada rumah-rumah warga pada kedua desa tersebut melalui Program Air Minum dan Sanitasi berbasis Masyarakat. Kata Kunci: Mata Air, Kualitas Air, Air Minum

Copyrights © 2025