Jurnal Pengajaran Sekolah Dasar
Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal Pengajaran Sekolah Dasar

Hubungan Antara Kedisiplinan Dan Prestasi Belajar Siswa Sekolah Dasar

Saputri, Rahmawati Eka (Unknown)
Setiowati, Irma (Unknown)
Kamila, Najwa Adya (Unknown)
Hikma, Nurul (Unknown)
Aulia, Riska (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kedisiplinan siswa dengan prestasi belajar di tingkat sekolah dasar. Kedisiplinan merupakan salah satu faktor penting dalam pembentukan karakter dan tanggung jawab siswa, yang diyakini turut memengaruhi kesiapan, konsistensi belajar, serta kepercayaan diri mereka. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi terstruktur dengan subjek sebanyak 28 siswa kelas 3 dari SDN Jatake 1. Pengumpulan data dilakukan melalui angket kedisiplinan dan penilaian prestasi belajar menggunakan rubrik yang telah ditentukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara tingkat kedisiplinan siswa dengan kualitas prestasi mereka. Sebanyak 27 siswa menunjukkan sikap setuju terhadap pentingnya kedisiplinan, dan hanya 1 siswa yang tidak setuju. Siswa yang memiliki tingkat kedisiplinan tinggi cenderung menunjukkan prestasi akademik yang lebih baik, khususnya dalam aspek persiapan belajar, keteraturan penyampaian tugas, serta sikap dalam mengikuti pelajaran. Temuan ini mempertegas pentingnya pembinaan disiplin sejak dini guna mendukung perkembangan akademik dan karakter siswa secara berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jpsd

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pengajaran Sekolah Dasar adalah jurnal nasional yang memuat hasil kajian atau penelitian bidang pendidikan dan pengajaran yang difokuskan pada jenjang Sekolah Dasar atau yang setara. Jurnal ini diterbitkan oleh Edupedia Publisher dan pertama kali terbit bulan Desember tahun 2022. Jurnal ...